Beranda » Berita Kerah Biru >>Ngopi Bareng Bupati Jember
Jember_Kerahbirunews,- Pengurus Cabang Federasi Serikat Pekerja Kerah Biru-Serikat Pekerja Seluruh Indonesia Kabupaten Jember menghadiri undangan “Ngopi Bareng” bersama Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST, IPU. Kegiatan yang berlangsung pada 20 Juni 2024 tersebut berlangsung di Aula Gedung Utama Sevendream City, Jalan Slamet Riyadi Jember. Acara Ngopi Bareng tersebut menghadirkan berbagai organisasi termasuk Serikat Pekerja yang ada di Jember.
FSP Kerah Biru-SPSI yang Kabupaten Jember yang telah tercata sebagai serikat pekerja di Suku Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Jember menjadi salah satu undangan dalam kegiatan tersebut.
Sekretaris PC FSP Kerah Biru-SPSI Jember, Eko Sugiarto mengapresiasi undangan Pemkab Jember tersebut. Menurutnya pertemuan Ngopi Bareng akan lebih mendekatkan pemerintah dengan pekerja sehingga bisa berkomunikasi lebih terbuka dalam suasana yang tidak begitu formal.
Sugiarto memaparkan bahwa perkenalan dengan Bupati Jember melalui “Ngopi Bareng” tersebut, Bupati menyampaikan beberapa point penting dalam menunjukkan dukungan atas hadirnya Kerah Biru di Kota Jember.
Ir. H. Hendy Siswanto, ST, IPU selaku Bupati Jember akan mendukung penuh program-program Serikat Pekerja Kerah Biru khususnya di sektor ketengakerjaan informal terutama dalam kepesertaan Jaminan sosial yang dipadukan dengan program Jaminan Kesehatan “ J-Keren Gratis” untuk semua kejadian baik kecelakaan maupun sakit.
Sebagaimana disampaikan oleh Sugiarto kepada kerahbirunews bahwa Bupati meminta agar jika ada kendala dalam birokrasi, untuk segera melaporkan sehingga karena Pemerintah Kabupaten Jember siap mendukung dan memberikan kemudahan kepada FSP Kerah Biru-SPSI dalam pengajuan program-program yang bermanfaat bagi pekerja.
Kedepan, melalui perkenalan FSP Kerah Biru-SPSI Kabupaten Jember dengan Bupati Jember maka antara pemerintah dan serikat pekerja siap bersinergi dalam meningkatkan potensi sektor informal di semua Kelompok Pekerja Anggota (Pokja). Sebagaimana diketahui saat ini Kabupaten Jember fokus pada peningkatan faktor parawisata, kemandirian desa, pertanian/pangan, UMKM, nelayan dan infrastruktur. Tentu kolaborasi dan sinergi dengan Serikat Pekerja sangat dimungkinkan untuk membangun Kabupaten Jember.
Pada penyampaian penutup, Hendy Siswanto berharap agar FSP Kerah Biru-SPSI di Kabupaten Jember benar-benar aktif terutama dalam mengawal berbagai program-program pemerintah khusunya di sektor informal.