Royanto Purba Terpilih Menjadi Anggota Periode DJSN 2024-2029
Jakarta_Kerahbirunews,- Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja Kerah Biru (FSP Kerah Biru),Royanto Purba,S.T., terpilih menjadi anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) periode 2024-2029 setelah melalui seleksi yang dilaksanakan Panitia Seleksi (Pansel) beberapa waktu lalu. Penetapan dan pengangkatan ini tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 64/M Tahun 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkata Keanggotaan Dewan Jainan Sosial Nasional,
Serah terima Keputusan Presiden dan penandatanganan Pakta Integritas dilaksanakan pada Jumat, 18 Oktober 2024 di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) yang dipimpin langsung Menteri Koordinator PMK Muhadjir Effendy. Turut hadir anggota DJSN Periode 2019-2024, Jajaran Direksi BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan, Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan dan Kementerian lembaga terkait. Sebanyak 15 anggota baru DJSN periode 2024-2029 yang terdiri dari 2 orang dari unsur organisasi pekerja/buruh, 2 orang dari unsur organisasi pemberi kerja, 6 orang dari unsur tokoh dan ahli dan 5 orang dari unsur Kementerian.
Royanto Purba yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal DPP KSPSI Pimpinan Yorrys Raweyai dikenal aktif dalam kegiatan pekerja/perburuhan baik di dalam negeri maupun luar negeri. Sebagai Ketua Umum FSP Kerah Biru, Royanto aktif dalam kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan perjuangan hak-hak pekerja/buruh, advokasi, dan kegiatan peningkatan kapasitas pekerja/buruh.
“Proses seleksi sangat ketat, dimulai dari seleksi administrasi, seleksi makalah, assessment, dan wawancara langsung oleh Pansel. Saya bersyukur bisa terpilih dari sekian banyak rekan-rekan yang ikut seleksi , dan kedepan adalah bagaimana keberadaan saya bisa memberi kontribusi dalam memperkuat Sistem Jaminan Sosial Nasional yang berkelanjutan” ungkap Royanto.
Menurutnya tugas dan tanggungjawab sebagai anggota DJSN tidaklah mudah, komunikasi dengan anggota DJSN periode 2019-2024 sangatlah penting demi menjaga keberlanjutan apa-apa yang telah dilaksanakan. DJSN harus benar-benar menjadi wadah yang dapat memberikan kebijakan-kebijakan umum untuk harmonisasi dan sinkronisasi penyelenggaraan Sistem Jaminan Sosial Nasional.
Sekretaris Umum FSP Kerah Biru,Saefpuloh mengatakan :”Alhamdulilah, ini sebuah kebanggaan bagi kami FSP Kerah Biru. Meski berusia muda dua tahun, Federasi kami telah mampu memberikan kontribusi yang berarti buat bangsa dan negeri ini.”
“Terpilihnya Bang Roy (Royanto Purba) memberikan kebanggaan bagi kami. Beliau itu sosok yang selalu memberi motivasi bagi semua pengurus dan anggota. Dedikasinya dan keterbukaannya dalam memimpin organisasi menjadi keteladanan bagi kami. Harapan kami, Bang Roy bisa menjalankan tugas dengan baik, amanah dan tetap dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa.”
“Saya mengucapkan terima kasih buat semua rekan-rekan yang telah memberi dukungan, baik Pengurus DPP KSPSI dan Pengurus Pusat Kerah Biru serta semua anggota dimanapun berada. Terima kasih atas doa dan dukungannya. Saya mengharapkan berbagai informasi dan masukan dari rekan-rekan semua dimanapun berada.Sekali lagi terima kasih” tutup Royanto.